Sat Polairud Polresta Balikpapan Gelar Patroli Dialogis di Obyek Wisata dan Perairan Nelayan Selama Libur Akhir Pekan

Bagikan Berita

Balikpapan | Parttimenews.com — Sepanjang libur akhir pekan, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polresta Balikpapan melaksanakan patroli dialogis di sejumlah obyek wisata pesisir serta menyambangi nelayan yang beraktivitas di perairan dan alur kapal, guna menjaga keselamatan pelayaran di tengah kondisi cuaca pancaroba.

 

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Polairud Polresta Balikpapan, AKP Karmuji, S.H., mewakili Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Anton Firmanto, S.H., S.I.K., M.Si., selaku penanggung jawab keamanan perairan dan wilayah laut.

 

Patroli dan sambang keselamatan perairan dilaksanakan pada:

 

Hari: Sabtu–Minggu

 

Tanggal: 13–14 Desember 2025

 

Waktu: Pukul 10.00 WITA

 

Lokasi: Perairan dan wilayah laut pesisir Balikpapan

 

 

Kegiatan ini melibatkan personel piket pelaksana, yakni:

 

Aipda Rahmudin

 

Bripda Dodik

 

 

Dalam pelaksanaan patroli, personel Sat Polairud memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat pesisir dan nelayan, khususnya terkait larangan melakukan aktivitas penangkapan ikan di alur kapal karena berpotensi membahayakan keselamatan. Selain itu, petugas juga memastikan ketersediaan dan kelayakan alat keselamatan pelayaran di kapal-kapal nelayan.

 

“Patroli ini bertujuan agar masyarakat memahami bahaya menangkap ikan di alur pelayaran serta pentingnya penggunaan alat keselamatan di atas kapal, terutama di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu,” ujar AKP Karmuji.

 

Selain menyasar nelayan, patroli juga dilakukan di area obyek wisata pesisir dan lokasi keramaian guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama libur akhir pekan.

 

Sementara itu, Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun, mengimbau masyarakat agar tidak ragu memberikan informasi maupun laporan apabila menemukan potensi gangguan kamtibmas.

 

“Kami mengajak masyarakat untuk segera melaporkan jika terjadi kejadian menonjol, perubahan perilaku, atau potensi gangguan sosial di suatu kawasan. Laporan dapat disampaikan melalui Call Center 110 Polresta Balikpapan yang dapat diakses secara gratis dan akan ditindaklanjuti dengan cepat oleh personel,” jelasnya.

 

Selama pelaksanaan patroli dan sambang pesisir di masa pancaroba, situasi terpantau aman, lancar, dan terkendali.

 

(Vika Ramadani)


Bagikan Berita

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *